Bencana gempa dan tsunami yang belum lama ini melanda Palu dan Donggala membuat para warga yang selamat harus tinggal sementara di tempat pengungsian. Tidur di tempat terbuka, kurangnya makanan dan air bersih di tempat pengungsian bisa menimbulkan berbagai macam masalah kesehatan. Oleh sebab itu, sangat penting walaupun berada di pengungsian untuk menjaga tubuh agar tetap sehat
Menjaga kesehatan di tengah bencana bukanlah hal yang mudah. Namun dengan menjalankan pola hidup sehat sederhana dengan segala keterbatasan menjadi hal yang penting. Kita bisa menerapkan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) pasca bencana. GERMAS sendiri merupakan sebuah gerakan yang bertujuan agar masyarakat terbiasa melakukan hidup sehat. Tidak ada salahnya ketika kita sedang berada di pengungsian untuk melakukan perilaku hidup sehat.
Hidup Sehat Di Pengungsian
Menjaga Kebersihan
Jika kita berada di pengungsian, menjaga kebersihan adalah hal utama yang harus diperhatikan. Hal tersebut untuk meminimalisir masalah kesehatan yang terjadi. Walaupun sedang berada di tengah bencana, pastikan untuk tetap mengkonsumsi air bersih dan matang. Mengkonsumsi air tidak bersih bisa menimbulkan penyakit seperti diare. Selain itu, lakukan kebiasaan cuci tangan pakai sabun (CTPS) sebelum dan sesuah makan, setelah buang air dan setelah beraktivitas.
Menjaga Asupan Makanan
Berada di tempat pengungsian tentu pilihan makanan tidak banyak. Namun perlu diperhatikan juga kita tetap mengkonsumsi makanan bergizi seimbang, yang dimasak dan dikemas dengan baik. Selain itu, perhatikan juga makanan apakah sudah kadaluwarsa atau belum. Dalam penyaluran bantuan seringkali penyimpanan yang lama dan dalam kondisi yang tidak sesuai standar dapat merusak bahan makanan.
Olahraga Ringan
Berada di tengah bencana bukan menjadi rintangan untuk tidak melakukan olahraga untuk menjaga tubuh agar tetap bugar. Olahraga yang bisa dilakukan di tempat pengungsian adalah dengan olahraga ringan seperti melakukan peregangan tubuh dan berjalan kaki agar sirkulasi darah tetap terjaga dengan baik.
Dan itulah beberapa tips sehat walaupun sedang berada di tengah bencana.